Download Buku Siswa Pendidikan Agama Islam (PAI dan Budi Pekerti) Kelas 7 SMP/MTs Kurikulum Terbaru Sekolah Penggerak Tahun 2021
Download Buku Siswa Pendidikan Agama Islam (PAI dan Budi Pekerti) Kelas 7 SMP/MTs Kurikulum Terbaru Sekolah Penggerak Tahun 2021 - Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi menyusun kurikulum baru dengan pilot project melalui sekolah penggerak. Secara bertahan kurikulum ini akan dijalankan secara menyeluruh dengan pengembang sekolah penggerak setiap tahunnya.
Sejalan dengan hal tersebut, KemdikbudRistek menyediakan buku sebagai panduan pengembangan kurikulum dengan semangat merdeka belajar dan merdeka mengajar. Buku guru dan buku siswa dikembangkan dan selalu direvisi setiap tahunnya berdasarkan perkembangan dan temuan-temuan pembelajaran oleh sekolah penggerak. Buku guru dan buku siswa dapat didownload secara gratis di website SIBI dengan pengguna diwajibkan login terlebih dahulu.
Download Buku Siswa Pendidikan Agama Islam (PAI dan Budi Pekerti) Kelas 7 SMP/MTs Kurikulum Terbaru Sekolah Penggerak Tahun 2021 |
Melalui Bimbel.Club Bapak Ibu guru dapat mendownload buku dari SIBI secara cepat tanpa login. Hal ini bertujuan untuk membantu penyebarluasan buku agar dapat dipergunakan oleh khalayak umum khususnya civitas akademik yang membutuhkan. Dalam website SIBI disebutkan bahwa konten boleh disebarluaskan dan dicetak sesuai kebutuhan dengan catatan tidak untuk dikomersilkan. Dalam sampul buku dituliskan HET (harga eceran tertinggi) untuk menjaga hal tersebut.
Buku Siswa Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (PAI dan BP) merupakan kerjasama Kemdikbud Ristek dan Kementerian Agama yang penyusunannya melalui seleksi yang ketat dengan melibatkan dosen sebagai akademisi dan guru sebagai praktisi pendidikan di tingkat sekolah. Buku Siswa untuk tingkat SMP/MTs ini disusun pada tahun 2021 untuk kelas 7 dan tahun berikutnya untuk kelas 8 dan seterusnya kelas 9. Buku Siswa PAI dan BP ini akan diperbaiki secara kontinyu untuk meningkatkan kualitas konten dan aktivitas yang direkomendasikan buku untuk pembelajaran siswa Kelas 7 SMP/MTs.
Buku siswa Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti untuk jenjang SMP/MTs Kelas 7 ini disusun sebagai upaya untuk menyiapkan peserta didik agar menjadi insan yang religius dan berbudi pekerti sebagaimana diamanatkan pada Pasal 3 Undang-Undang Nomor20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, bahwa tujuan pendidikan adalah berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.
Untuk mencapai sasaran di atas, maka sudah selayaknya kita mendukung Visi dan Misi Presiden untuk mewujudkan Indonesia Maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terbentuknya Pelajar Pancasila. Pelajar Pancasila adalah perwujudan pelajar Indonesia sebagai pelajar sepanjang hayat yang memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila, dengan enam ciri utama, yaitu beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia, berkebinekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif.
Buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti ini disusun sesuai dengan Peta Jalan Pendidikan Nasional 2020–2035 bahwa peningkatan kualitas pendidikan nasional dilakukan dengan memperbaiki kurikulum nasional, pedagogi, dan penilaian.
Materi yang diajarkan dalam buku ini sejalan dengan upaya untuk pengembangan peserta didik, yaitu nilai-nilai dan ajaran Islam yang sangat mulia dan luhur untuk dijadikan suatu habbit dalam penanaman sikap, memperluas wawasan dan pengetahuan, serta mengembangkan keterampilan peserta didik agar menjadi muslim yang kaaffah. Buku siswa PAI dan BP juga menghadirkan nilai-nilai moderasi beragama yang perlu diserap oleh peserta didik. Penguatan moderasi beragama di Indonesia saat ini penting dilakukan karena bangsa Indonesia adalah bangsa yang majemuk dengan bermacam suku, bahasa, budaya dan agama. Indonesia merupakan negara yang memandang penting nilai-nilai agama, walaupun bukan merupakan suatu negara yang berdasarkan pada agama tertentu.
Referensi : Buku Siswa Pendidikan Agama Islam (PAI dan Budi Pekerti) Kelas 7 SMP/MTs Kurikulum Terbaru Sekolah Penggerak Tahun 2021
Download Buku Siswa Pendidikan Agama Islam (PAI dan Budi Pekerti) Kelas 7 SMP/MTs Kurikulum Terbaru Sekolah Penggerak Tahun 2021 melalui link berikut ini !
Tidak ada komentar: